6
~ - menit
- Bahan :
- 1 ekor ayam (dipotong-potong menjadi beberapa bagian)
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 5 butir kemiri (disangrai)
- 1 Sdt lada bubuk/merica
- 8 buah belimbing wuluh (potong menjadi beberapa bagian)
- 30 buah cabe rawit
- 5 lembar daun salam
- 1 Sdt gula pasir
- 2 Sdt garam
- 2 buah jeruk nipis (ambil airnya)
- 3 cm lengkuas
- 2 cm jahe
- Daun pisang, lidi/stepler (untuk membungkus)
85 dari 100 : oleh 81 pembaca
Garang asem merupakan makanan khas jawa tengah yang diolah dengan bahan dasar ayam dan cara pengolahannya dikukus menggunakan daun pisang, serta menggunakan bumbu-bumbu yang segar dan dominan rasa asam pedas, atau bisa disesuaikan sesuai selera Anda.
Cara Membuat Garang Asem Daging Ayam :
- Ayam yang sudah dipotong cucilah menggunakan air hingga bersih. Rendamlah ayam tersebut menggunakan air perasan jeruk nipis. Biarkan selama 15-25 menit.
- Semua bahan bumbu (Bawang merah, bawang putih, kencur jahe, ketumbar dan kunyit) dihaluskan menjadi satu kecuali lengkuas, cabe rawit serta daun salam
- Setelah itu siapkan wadah untuk menaruh bumbu yang sudah dihaluskan tadi. Aduk bumbu hingga menyatu dan rata, masukkan buah belimbing wuluh yang sudah di potong.
- Ambillah daun pisang dan letakkan potongan lengkuas, daun salam serta cabe rawit di bagian atasnya. Setelah itu barulah ayam dan bumbu-bumbu serta isi lainnya dibungkus dengan rapi, menggunakan lidi/stepler.
- Siapkan dandang di atas kompor untuk mengukus Nyalakan api sedang saja. Kukuslah selama 60 menit.
- Setelah matang angkat dan sisihkan.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat