24 potong
~ 40 menit
- Bahan I :
- 100 gram mentega asin dingin
- 75 gram margarin
- 15 gram susu kental manis
- 100 gram gula tepung
- 200 gram kuning telur
- 20 gram tepung terigu protein sedang
- 10 gram maizena
- 10 gram susu bubuk
- 3/4 sendok teh moka pasta
- Bahan II :
- 100 gram mentega asin dingin
- 75 gram margarin
- 15 gram susu kental manis
- 100 gram gula tepung
- 200 gram kuning telur
- 20 gram tepung terigu protein sedang
- 10 gram maizena
- 10 gram susu bubuk
- 1/4 sendok teh pandan pasta
- Bahan III :
- 150 gram mentega asin dingin
- 150 gram margarin
- 25 gram susu kental manis
- 200 gram gula tepung
- 375 gram kuning telur
- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 10 gram susu bubuk
- 1/2 sendok teh bumbu spekuk
- 50 gram susu kental manis, untuk olesan
84 dari 100 : oleh 86 pembaca
Lapis legit batik kali ini tak hanya enak di lidah tetapi juga enak dipandang mata. Walaupun terlihat rumit dalam pembuatannya tetapi dengan bermodalkan resep dan sedikit sabar tentu Anda pun dapat menyajikannya dengan baik.
Cara membuat lapis legit batik :
- Bahan I, kocok mentega asin dingin dan margarin 15 menit sampai lembut. Tambahkan susu kental manis. Kocok rata. Kopyok-kopyok hingga udara dari mentega hilang. Sisihkan.
- Kocok kuning telur dan tepung gula sampai mengembang. Tambahkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Tuang kocokan telur sedikit demi sedikit ke dalam campuran mentega sambil diaduk rata. Tambahkan pasta vanila. Aduk rata.
- Bagi 2 bagian. Tambahkan moka pasta pada satu bagian adonan. Satu bagian lagi dibiarkan putih. Bagi masing-masing adonan menjadi 2 bagian.
- Tuang satu bagian adonan moka ke dalam loyang 24x12x4 cm yang dialas dan dioles margarin. Oven dengan api atas 5 menit. Tuang satu bagian adonan putih. Oven dengan api atas 7 menit. Lakukan hingga adonan habis. Sisihkan.
- Lakukan hal yang sama dengan bahan II.
- Untuk bahan III lakukan hal yang sama namun untuk 2 buah loyang.
- Potong-potong 1 cm masing-masing kue I dan kue II.
- Susun berdiri dan tidur bergantian antara bahan I dan bahan II sambil dioleskan susu kental manis. Tumpuk kedua bagian sambil dioles susu kental manis. Padatkan.
- Ambil selembar bahan III. Oleskan susu kental manis. Tumpuk dengan bahan I dan bahan II. Oleskan susu kental manis. Tumpuk bahan III. Padatkan. Simpan dalam lemari es.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat.