800 gram
~ 75 menit
- Bahan:
- 700 g tepung terigu
- 120 g gula halus
- 2 kuning telur
- 200 ml santan
- 2 sdm margarin
- 1 sdt garam
- 2 sdm coklat bubuk
- 600 ml minyak goreng untuk menggoreng
86 dari 100 : oleh 74 pembaca
Bila melihat kue kering renyah ini mungkin beberapa orang akan mencoba mengingat namanya. Cemilan renyah ini menjadi favorit banyak orang, yah! Kuping Gajah. Rasanya yang gurih, bentuknya yang seperti keripik dan renyah, dan tampilannya yang unik semakin melengkapi enaknya snack ini.
Ada yang pernah membuatnya sendiri? atau hanya membeli di toko-toko kue, market dan swalayan?. Wah, kenapa tidak mencoba membuat cemilan enak ini sendiri. Siapkan alat bahan dan kerjakan, isi toples cemilan di rumah anda dengan cemilan buatan anda sendiri untuk menemani waktu santai dan berkumpul bersama keluarga. Untuk mencobanya, berikut resep Kuping Gajah.
Cara membuat:
- Campurkan semua bahan kecuali coklat dan minyak goreng, aduk rata. Bagi 2 bagian, ambil 1 bagian adonan dan tambahkan cokelat bubuk, aduk hingga rata.
- Giling masing- masing adonan setebal kurang lebih 1 cm. Susun adonan colat dan putih menjadi 2 lapisan, lalu gulung hingga padat menggunakan plastik.
- Potong gulungan tipis- tipis dan masukkan ke dalam wajan yang telah diisi dengan minyak dingin.
- Goreng hingga terapung dan matang. Angkat dan tiriskan.
- Simpan dalam toples atau dalam wadah yang kedap udara.