24 buah
~ 20 menit
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- Bahan Kulit :
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram tepung beras
- 1/4 sendok teh garam
- 400 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 1 butir telur, dikocok lepas
- Bahan Isi :
- 150 gram kelapa parut kasar
- 75 gram gula merah, disisir
- 1/4 sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan, disimpulkan
- 125 ml air
- Saus Santan :
- 250 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 1/4 sendok teh garam
- 50 gram gula pasir
- 1 lembar daun pandan, disimpulkan
- 1 sendok teh maizena dan 1 sendok teh air
- 1 tetes pewarna hijau tua
84 dari 100 : oleh 86 pembaca
Kue dadar dengan isi unti atau kelapa parut kasar yang dimasak dengan gula merah ini menjadi lebih gurih saat dinikmati dengan santan yang telah dimasak dengan daun pandan, gula dan maizena. Anda dapat menyajikannya sebagai kudapan untuk berbuka puasa. Selamat mencoba.
Cara membuat :
- Isi, masak kelapa parut kasar, gula merah, garam, daun pandan, dan air sambil diaduk sampai meresap dan kering.
- Kulit, aduk rata tepung terigu, tepung beras, dan garam. Tambahkan campuran santan, dan telur. Aduk rata.
- Panaskan wajan datar. Tuang adonan kulit. Buat dadar tipis-tipis di pan antilengket diameter 20 cm sampai adonan habis.
- Ambil selembar dadar. Beri isi. Lipat sisi kanan dan kirinya. Gulung.
- Saus, rebus santan, garam, gula pasir, dan daun pandan. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Tambahkan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup.
- Sajikan dadar yang sudah diisi bersama sausnya.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat.