10 buah
~ 20 menit
- Bahan-bahan/bumbu-bumbu :
- 125 gram tepung terigu protein sedang
- 60 gram gula tepung
- 2 sendok makan cokelat bubuk
- 300 ml susu cair
- 1 butir telur ayam
- 30 gram margarin, lelehkan
- Bahan Isi :
- 5 buah pisang raja buluh, belah 2 bagian, potong lagi jadi 2 bagian
- 1 sendok makan margarin untuk menumis
- 50 gram keju cheddar, potong ukuran 5x1 cm
- Hiasan :
- 50 gram keju cheddar parut untuk taburan
- 3 buah ceri merah untuk hiasan
84 dari 100 : oleh 85 pembaca
Pisang bisa menjadi kudapan yang variatif. Banyak sajian yang bisa kita buat dari buah beraroma khas ini. Mulai dari pisang goreng hingga cake pisang yang nikmat. Nah, Anda juga bisa membuat kue dadar gulung cokelat dengan isi pisang dan keju seperti ini.
Cara membuat :
- Campur tepung terigu, gula tepung, dan cokelat bubuk. Aduk rata.
- Masukkan susu dengan telur. Aduk rata. Tuang margarin leleh. Aduk kembali hingga rata.
- Panaskan wajan anti lengket diameter 14 cm. Olesi dengan sedikit margarin. Buat dadar. Lakukan sampai habis. Sisihkan.
- Tumis pisang dengan margarin sampai layu. Angkat, sisihkan.
- Ambil selembar dadar. Letakan pisang dan keju. Gulung.
- Sajikan dengan taburan keju dan hias dengan ceri merah.
Selamat mencoba, semoga bermanfaat.